Tag Archives: mengarang inggris

Menulis Bahasa Inggris: Present Continuous Tense


Sumber: Pinterest

Setelah mempelajari Simple Present Tense, maka saya akan menambahkan  Present Continuos Tense pada cerita di artikel tersebut. Pada artikel ini kita juga akan membandingkan, kapan menggunakan Simple Present Tense dan kapan saat menggunakan Present Continuous Tense.

Contoh Cerita Present Continuous Tense

Adi lives in Surabaya. He has a book. Now, he wants to read. Adi reads book in a room. Adi has a friend. Her name is Anna. She is not from Surabaya.

His mother is cooking and his father is taking a bath when Anna calls him. She wants to play with him. Anna asks Adi, “Do you want to play with me?”

Adi answers, “Ok, I am reading now but finish soon.”

Adi and Anna play together. After hours, Adi asks Anna, “Are you hungry?”

Anna replies, “Yes, I am hungry.”

At last, they go to kitchen for eating. Adi does not like chicken. He eats vegetables. Anna eats chicken but she does not like vegetables. They do not like eggs.

Adi’s mother comes and says, “What are you doing here? Don’t eat here.“

Adi and Anna go to dining room.

Analisa Cerita

Cerita diatas menggunakan bentuk waktu Simple Present Tense (SPT) dan Present Continuous Tense (PCT). SPT menyatakan kejadian dalam waktu sekarang sedangkan PCT adalah sebagai berikut:

  • Untuk mengatakan kejadian yang sedang terjadi pada saat ini.
    Contoh:
    – Mother is cooking and father is reading when my sister comes.
    – I am watching TV
  • Untuk memberitahukan suatu rencana yang dijalankan dalam kurun waktu tertentu
    Contoh:
    – He is spending his holiday next week.
    – I am going to take a piano course
  • Untuk menyatakan proses perpindahan
    Contoh:
    – My father is moving to his new house after divorcing
    – My girlfriend is arriving in five minutes
  • Menyatakan kejengkelan atas kejadian yang berulang
    Contoh:
    – Why are looking at me from earlier?
    – My mother is getting sick of I always playing guitar everyday

PCT mempunyai struktur sebagai berikut:

  1. Kalimat positif: Subject + to be (am, is, are) + present participle (Verb1-ing)
    Contoh:
    – His mother is cooking
    – His father is taking a bath
  1. Kalimat negatif: subject + to be (am, is, are) + not + present participle (Verb1-ing)
    Contoh:
    – His mother is not cooking
    – His father is not taking a bath
  2.  Kalimat tanya: to be (am, is, are) + subject + present participle (Verb1-ing)
    Contoh:
    – What are you doing here?

Pembentukan Present Participle

  1. Pada dasarnya diberi tambahan –ing
    Infinitive Present Participle
    apply applying
    sing    singing
    go    going
    betray betraying
  2. Jika kata terdiri dari satu suku kata diakhiri konsonan dan sebelum konsonan tersebut didahului huruf vokal, maka konsonan terakhir digandakan dan ditambah –ing
    swim swimming
    cut cutting
    Jog jogging
    dun dunning
  3. Infinitif yang lebih dari satu suku kata dan tekanan kata jatuh pada suku akhir dan berakhiran huruf konsonan tetapi didahului huruf vokal, maka huruf konsonan terakhir digandakan dan diberi –ing
    Submit submitting
    Begin beginning
    Recur recurring
    Allot allotting
  4. Infinitif bersuku kata dua dan diakhiri dengan huruf “L” , maka huruf “L” digandakan dan ditambah –ingTanda waktu (time signal) yang sering digunakan dalam present continuous adalah:
    control controlling
    Travel travelling
    Propel propelling
    Quarrel quarreling
  5. Infinitif bersuku kata satu atau dua dan diakhiri huruf “L” serta didahului dua huruf vokal, maka konsonan “L” tidak digandakan.
    Seal sealing
    Assail assailing
    Seal sealing
    Sail sailing
  6. Infinitif berakhiran huruf “E” dan didahului huruf konsonan, maka huruf “E” dihilangkan lalu ditambah –ing
    come coming
    Change changing
    Ride riding
    Write writing
    Shine shining
  7. Jika infinitif berakhiran huruf “EE”, maka langsung ditambah –ing
    Flee fleeing
  8. Jika infinitif berakhiran huruf “E” dan didahuli huruf “I”
    Die dying
    Tie tying
    Vie vying

Tanda waktu (time signal) yang sering dipakai untuk Present Continuous adalah:

At present Pada waktu ini, sekarang ini
At this moment Pada saat ini
Now Sekarang
Right now Sekarang
Today Hari ini
Listen Dengarkan
Look Lihat
Still masih Masih
This morning Pagi ini
This afternoon Sore ini
Tonight Malam ini, nanti malam
Tomorrow Besok
Next week Minggu depan
Next year Tahun depan
This weekend Akhir pekan ini
Soon Segera
In a few weeks Dalam beberapa Minggu